Layanan Konsultasi Grafologi
Pengenalan dan Pengembangan Diri
“You are what you write”
Apa itu layanan konsultasi Grafologi?
Salah satu jenis psikotes (tes psikologi) untuk mendapatkan gambaran kepribadian seseorang dari tulisan dan tanda tangan. Umumnya digunakan untuk keperluan penjurusan kuliah, seleksi dan rekrutmen perusahaan, dsb.
Kalau Grafonomi?
Layanan uji otentifikasi keaslian) tulisan dan tanda tangan. Grafonomi dapat diaplikasikan pada kasus pemalsuan tanda tangan pada surat wasiat, cek, kwitansi palsu, dan sejenisnya.
Gambaran Kepribadian
Memahami karakter, potensi, kelebihan dan kekurangan diri, sehingga dapat mengetahui langkah selanjutnya demi mengembangkan kemampuan di dalam diri secara maksimal.
Penjurusan Kuliah
Mengetahui potensi dan mengarahkan siswa pada jurusan perkuliahan dengan tepat, sesuai minat & bakat yang dimiliki.
Perusahaan
Memahami kepribadian dan karakter pegawai dan memberikan rekomendasi untuk penempatan pegawai dalam proses rekrutmen, promosi, rotasi, mutasi, pegawai mulai staff level hingga high level management.
Hukum
Melakukan uji otentifikasi atau keaslian tulisan & tanda tangan (Grafonomi).
Apa kelebihan dari Layanan Grafologi?
-
Proses pengambilan spesimen tulisan tangan dan proses analisa dilakukan secara online (tanpa harus bertatap muka).
-
Memberikan gambaran kepribadian yang komprehensif mulai dari pola pikir, konsep diri, motivasi, relasi sosial, dan sebagainya.
-
Dianalisa oleh ahli grafologi di Indonesia yang telah tersertifikasi dari KAROHS International School of Handwriting Analysis-USA.
Siapakah yang dapat dianalisa menggunakan Grafologi?
- Orang dewasa & anak-anak (minimal usia 9 tahun)
- Laki-laki atau Perempuan
- Siswa SMA/SMK yang akan melanjutkan ke jenjang perkuliahan
- Pegawai perusahaan mulai level staff, managerial, hingga level top management
- Orang yang memiliki masalah psikologis
Bagaimana cara kerja Grafologi?
Tulisan tangan merupakan proses di otak, yang mana dapat menggambarkan pola pikir, karakter, hingga kondisi emosi penulis saat menulis. Tulisan tangan adalah suatu hal yang kompleks. Melalui analisa tulisan tangan, Anda dapat mengenal diri Anda lebih baik lagi karena tidak ada satu orang pun yang sama persis. Setiap manusia itu unik, maka temukanlah keunikan diri Anda melalui Grafologi.
Informasi Biaya
Laporan Grafologi Umum
- Individu/Perorangan
(Kepribadian & Penjurusan)
Rp 500.000,-/analisa
Laporan Grafologi Advance
- Individu/Perorangan
(Kepribadian & Penjurusan) - Perusahaan
(Level Staff / Clerk & Managerial)
Rp 700.000,-/analisa
Laporan Grafologi Master
- Perusahaan
(Level Managerial & Top Management)
Rp 1.000.000,-/ analisa
Optional: Tarif jasa konsultasi (tatap muka) sebesar Rp 300.000,- (sekitar 1-1,5 jam)
Apa yang akan Anda dapatkan?
- 1 buah laporan Grafologi (Softcopy melalui email). Waktu pengerjaan maks. 7 hari kerja.
- Layanan konsultasi langsung selama 1-1,5 jam (optional, dengan informasi biaya diatas). Konsultasi dilakukan di Kantor Grafologi Indonesia (Jl. Haurpancuh II No. 1D Kec. Coblong, Kota Bandung 40132)
Langkah Konsultasi ?
1. Mengisi Form Pendaftaran
Silahkan Download, kemudian isi dengan lengkap Form Pendaftaran dan Form Riwayat Hidup (RH) berikut ini (isi dengan lengkap ya)
Bila Anda hendak menganalisa tulisan orang lain yang bukan tulisan Anda sendiri (misal: analisa anak, analisa pasangan, dll) mohon mengisi surat izin dari yang bersangkutan terlebih dahulu. Berikut form izinya:
2) Menulis
-
- Siapkan 2 lembar kertas polos ukuran A4
- Siapkan pulpen standar (bukan boxi, spidol, dsj)
- Ambil posisi dan situasi yang nyaman (misal: di meja belajar)
- Instruksi menulisnya sebagai berikut:
- Silahkan menulis tentang diri Anda sekitar 1,5 halaman.
- (Boleh menulis gambaran diri, visi, misi, cita-cita, hobi, kelebihan diri, hambatan diri, pengalaman diri sendiri, dsj. Tidak disarankan untuk menyalin tulisan)
- Setelah menulis, bubuhkan tanggal, tanda tangan dan nama lengkap Anda.
Detail instruksinya bisa Anda download disini:
Catatan: untuk Seleksi & Rekrutmen Perusahaan harap lampirkan juga JOB DESC nya.
3) Kirim Berkas & Tulisannya Pada Kami
Form Pendaftaran & Sampel Tulisan Bisa Anda dikirm melalui Email atau Pos.
Bila Melalui Email:
1) Scan jelas (min. 300dpi)
2) Kirim ke:
konsultasi@grafologiindonesia.com
Bila Melalui Pos:
Kirim ke:
Mba Dilla
LKP Grafologi Indonesia
Jl. Haur Pancuh II No.1
Bandung 40132
08 777 77 80 736
4) Pembayaran & Konfirmasi
Silahkan melakukan pembayaran ke rekening berikut ini:
BCA 3030-604-333 an. Hasyim Mohammad A
Kemudian lakukan konfirmasi pembayaran melalui:
- Konfirmasi otomatis ke whatsapp kami, silahkan klik:
- Konfirmasi manual dengan menghubungi kami di nomer berikut:
Mas Hasyim: 0819 3138 4245
5. Laporan Hasil Analisa
- Analisa dikerjakan selama 7 hari kerja setelah kelengkapan di atas kami terima.
- Hasil analisa kami kirim ke email & alamat sesuai yang tertera di Form Pendaftaran (no.1)
Mau Contoh Laporan?
Tentang Kami
LKP Grafologi Indonesia telah berdiri sejak tahun 2013. Kami dipercaya KAROHS International School of Handwriting Analysis (USA) untuk menjadi perwakilannya. Kami memiliki siswa grafologi lebih dari 1.300 siswa yang tersebar di berbagai area Indonesia dan di luar negeri. Lembaga Kursus dan Pelatihan kami pun telah terdaftar di Dinas Pendidikan Kota Bandung (silahkan klik di sini).